Cek 5 Inspirasi Tren Baju Lebaran 2019 yang Cocok untuk Silaturahmi

Ladies, tak terasa Hari Raya Lebaran akan segera tiba! Selain mempersiapkan berbagai hidangan istimewa, tentu hal lainnya yang perlu dipersiapkan adalah baju Lebaran. Sudah punya baju baru yang akan dipakai saat Lebaran nanti? Kira-kira tren baju Lebaran tahun ini seperti apa, ya? Yuk, saatnya mengintip inspirasi baju Lebaran yang Banananina rangkum dan bisa Anda kenakan untuk merayakan momen silaturahmi bersama keluarga!

Kaftan dengan sentuhan brukat

(Foto: www.instagram.com/amr_the_label)

Jika Anda penggemar kaftan, mungkin bisa mencari inspirasi lain untuk menyambut Lebaran nanti. Tak melulu dengan detail bordiran saja, tapi tren baju Lebaran tahun ini Anda bisa memberikan sentuhan brukat yang akan membuat penampilan semakin terlihat cantik dan elegan. Pilihan warnanya pun tak harus putih, coba warna yang lebih cerah, seperti hijau mint atau cokelat misalnya. Anda pun bisa memadukan kaftan cantik ini dengan rok atau celana kulot berwarna senada.

Karena detail lace atau brukat sudah terlihat mewah, jadi Anda tak perlu mengenakan banyak aksesori, cukup dengan anting yang modelnya simpel. Sementara untuk pilihan alas kaki, Banananina menyarankan Anda untuk memilih sandal atau sepatu mules warna nude.

Warna-warna pastel yang menawan

(Foto: www.instagram.com/inforiamiranda)

Baju Lebaran bernuansa warna pastel memang akan membuat penampilan Anda semakin manis di momen silaturahmi bersama keluarga. Jika Anda tidak ingin ribet, coba pilih tunik motif berwarna pastel yang digabungkan dengan rok panjang atau kulot motif senada.  Jangan lupa juga untuk menambahkan hijab atau scarf serta pilihan sepatu cantik dengan sentuhan warna pastel yang senada.

Dress warna putih yang masih jadi andalan

(Foto: www.instagram.com/barliasmara)

Hari Raya Lebaran memang identik dengan nuansa serba putih, warna yang selalu bisa diandalkan untuk tren baju Lebaran setiap tahunnya. Namun, jika mulai bosan dengan padanan baju putih yang itu-itu saja, saatnya Anda mulai melihat referensi model dan cutting yang lebih trendi.

Seperti misalnya memilih baju Lebaran warna putih dengan aksen renda atau lace yang bergaya vintage, namun tetap dengan sentuhan gaya yang modern. Penampilan Anda pun akan terlihat semakin cantik dan elegan dengan menambahkan aksesori pelengkap seperti anting-anting panjang yang warnanya kontras.

Manis dengan dress berdetail pearls

(Foto: www.instagram.com/vanillahijab)

Bagi Anda yang mengenakan hijab sehari-hari, gamis atau dress panjang merupakan salah satu baju yang paling bisa diandalkan. Nah, di Lebaran kali ini, Anda bisa memilih padanan gamis atau dress panjang dengan detail yang cukup unik.

Jika brukat atau lace terasa cukup ‘heboh’, Anda bisa tetap tampil menarik mengenakan gamis atau dress panjang beraksen pearls. Sesuaikan warna serta motif hijab dengan baju yang dikenakan agar penampilan Anda terlihat semakin chic. Tak ketinggalan alas kaki seperti sepatu mules serta tambahan handbag sebagai pemanis.

Pilihan atasan tunik motif etnik yang cantik

(Foto: www.instagram.com/wearingklamby)

Selain dress dan kaftan, baju Lebaran juga identik dengan beragam model tunik. Mulai dari tunik polos hingga yang bermotif. Untuk kesan kasual namun tetap terlihat stylish, Anda bisa memilih padanan tunik bermotif etnik dengan rok panjang. Pilih juga warna serta motif tunik yang masih aman dikenakan untuk silaturahmi di siang hingga malam hari. Lengkapi penampilan cantik Anda dengan clutch dan high heels andalan.

Jadi, tren baju Lebaran mana yang paling Anda suka?

Send a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *