Ini Dia Lima Desainer Indonesia yang Karyanya Telah Mendunia

Beberapa tahun belakangan ini, desainer lokal asal Indonesia dengan hasil karyanya yang memiliki kerakteristik semakin dilirik kancah Internasional. Kali ini Redaksi Banananina sudah memiliki beberapa daftar desainer yang memang patut diacungi jempol. Bahkan nama para desainer lokal berikut menjadi salah satu dari beberapa desainer Indonesia yang mendunia, dan tentunya karyanya patut diperhitungkan. Manakah menjadi favorit Anda, Ladies?

Source

Tex Saverio

Source

Nama Tex Saverio mulai dikenal sebagai salah satu desainer Indonesia yang mendunia setelah sukses menjadi juara pada Mercedes-Benz Asia Fashion Award (2005). Setelah itu, karya Tex Saverio pun mulai banyak digunakan pesohor dunia seperti Lady Gaga yang mengenakan karyanya pada majalah Harper’s Bazaar 2013. Tak berhenti sampai di situ, Tex Saverio yang kerap dijuluki Alexander McQueen-nya Indonesia juga menjadi satu-satunya desainer Indonesia yang tampil dalam Paris Fashion Week 2013.

Peggy Hartanto

Source

Desainer lulusan terbaik Raffles College of Design and Commerce Sydney ini mulai merilis clothing line dengan menggunakan namanya pada tahun 2011 lalu. Karyanya dikenal berani namun tetap elegan dan minimalis, sehingga banyak dikagumi dan digunakan banyak selebriti dunia seperti Bella Thorne, Giuliana Rancic, dan Odette Annable. Selain itu, perempuan asal Surabaya ini juga dianugerahi Asian New Generation Fashion Designer Award oleh sebuah majalah mode di Indonesia pada tahun 2013.

Biyan Wanaatmadja

Source

Masih ingat dengan TV series Gossip Girl? Dalam salah satu episode, Kelly Rutherford yang memerankan tokoh Lily Van Der Woodsen, terlihat mengenakan busana bernuansa hitam emas dengan sequin dan aksen brokat, karya desainer kenamaan Indonesia, Biyan Wanaatmadja.

Fahrani Empel

Source

Mengawali kariernya di dunia hiburan sebagai model dan aktris, Fa, panggilan Fahrani, kini juga merambah profesi sebagai desainer. Fa menjadi salah satu desainer Indonesia yang mendunia dan dikenal dengan rancangan kacamatanya yang dipakai oleh fashion people seperti Tyra Banks, Lady Gaga, Dakota Fanning, Rihanna, hingga Cara Delevingne. Lini kacamata miliknya, Cast Eyewear, yang dirilis 2003 lalu, bisa Ladies dapatkan melalui offline maupun online store.

Sabbatha Rahzuardi

Memiliki konsep awal ingin mengenalkan kekayaan Indonesia pada dunia, karya Sabbatha Rahzuardi yang identik dengan tas berhias material lokal seperti bebatuan dan perak ini sukses menarik perhatian sosialita dunia. Desainnya yang eksklusif, material yang sulit didapat dan pengerjaannya yang cukup rumit membuat tas Sabbatha dibandrol dengan harga mulai dari Rp9,5juta hingga Rp20,5juta. Selain di Indonesia, tas ini juga dijual di penjuru dunia seperti Mumbai, Hawai, Roma, Amsterdam, Milan, Cannes, London, Cape Town Afrika Selatan, Moscow, Korea Selatan, Amerika Serikat, Tokyo, Sydney, dan masih banyak lagi.

Send a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *