9 Tips Penting Merawat Kuku Agar Tetap Cantik dan Sehat

Kuku mungkin terlihat sebagai bagian tubuh yang kecil dan mudah terlupakan. Tapi, sebagai perempuan kamu pasti tahu betapa pentingnya merawat kuku agar tampil sehat dan cantik. Meski kecil, kuku yang cantik dan terawat bisa membuat perbedaan dalam keseluruhan penampilanmu. Tips merawat kuku ini tidak hanya mudah dilakukan, tapi juga penting untuk hasil yang maksimal.

Lindungi kuku dari bahan kimia yang merusak

tips merawat kuku

Salah satu cara merawat kuku adalah dengan melindunginya dari bahan kimia yang terdapat dalam sabun pembersih, sabun pel, atau pembersih lainnya. Sebisa mungkin, gunakan sarung tangan karet saat membersihkan rumahmu dengan tangan. Bahan kimia yang terdapat pada cairan pembersih dapat membuat kuku menjadi kering, mudah patah, bahkan berubah warna.

Jangan hanya cuci tangan, cuci juga kuku

tips membersihkan kuku

Setiap kali kamu mencuci tangan, jangan lupakan bahwa kuku juga harus dijaga kebersihannya. Gosok kuku dengan sabun saat mencuci tangan. Jangan lupakan pula bagian bawah kuku yang rentan kotor dan menyimpan bakteri.

Jangan biarkan kukumu basah

Setiap habis mencuci tangan, mandi, mencuci piring, atau apapun yang membuat tanganmu basah, segera lap tangan dan kukumu. Hal tersebut sangat penting dalam merawat kuku, karena bakteri lebih mudah tumbuh saat kuku dalam keadaan basah.

Gunakan pelembab pada kuku

tips mudah merawat kuku

Tips merawat kuku yang satu ini sangat mudah, namun sering diabaikan. Seperti halnya kulit, kuku juga bisa menjadi kering dan butuh pelembab. Sesekali, saat sedang menggunakan lotion untuk kulit, gunakan juga sedikit pada setiap kuku. Pastikan lotionmu berkandungan alami tanpa bahan kimia berlebih.

Cuci peralatan perawatan kukumu

Jika peralatan perawatan kukumu tidak higienis, tentu saja kukumu akan ikut menjadi kotor dan tidak sehat. Cucilah gunting kuku dan peralatan perawatan kuku lainnya secara rutin. Cucilah dengan menggunakan sabun anti bakteri, dan keringkan setelahnya. Hal tersebut akan melindungi kukumu dari serangan bakteri yang mungkin ada di peralatan tersebut.

Hati-hati dalam menggunakan nail polish

tips merawat kuku cantik

Tentu saja, berkreasi dengan berbagai warna kuteks adalah salah satu ritual beauty yang menyenangkan. Tapi, ingatlah bahwa kukumu juga perlu istirahat. Setidaknya sekali dalam seminggu, biarkan kukumu polos tanpa nail art atau nail polish. Terlalu banyak terekspos bahan kimia pada kuteks akan membuat kukumu lebih rapuh bahkan menguning!

Pilih produk kecantikan kukumu dengan baik

merawat kuku natural

Meski hampir semua warna atau jenis kuteks terlihat cantik, tapi tidak semuanya sehat. Pilih brand yang tidak menggunakan banyak bahan kimia. Saat memilih pembersih kuku atau nail polish remover, pilihlah jenis yang bebas aseton. Selain itu, hindarilah sering berganti-ganti kuteks untuk menjaga kulit tetap lembab dan sehat.

Jangan abaikan tanda-tanda kerusakan kuku

Jika kamu menyadari ada yang tidak wajar dengan kukumu, misalnya kuku berubah warna menjadi memutih, kuning, atau bahkan hijau. Sangat mungkin itu adalah tanda-tanda infeksi jamur atau masalah kesehatan lain. Segeralah berkonsultasi dengan dokter atau dermatologis untuk dan sampaikan keluhanmu. Setelah itu, lakukanlah treatment yang direkomendasikan dokter.

Rendam kaki atau tangan dalam air hangat sebelum menggunting kuku

tips merawat kuku

Kukumu bisa tumbuh menjadi keras dan sulit untuk dirapikan atau digunting. Jika itu terjadi, jangan memaksakan untuk memotong kuku dengan sekuat tenaga. Rendamlah kaki atau tanganmu dalam air hangat selama 5-10 menit sebelum melanjutkan menggunting kuku. Rendaman air hangat bisa membuat kuku lebih lunak sehingga mudah untuk dipotong tanpa merusaknya.

Sumber Gambar

Send a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *