Simak Koleksi Tas Kolaborasi Coach dan Selena Gomez
Tersedia dalam jumlah terbatas, koleksi tas lansiran Coach ini merupakan sebuah kolaborasi perdana rumah mode Coach dengan selebritis papan atas Selena Gomez. Dalam pembuatannya, Coach dan Selena Gomez bersama-sama menuangkan idenya. Bertajuk The Selena Grace Bag, tas ini memiliki hang tag istimewa berupa guratan emas tanda tangan sang bintang, hiasan emas berbentuk hati dan sebuah kutipan kalimat “Love yourself first” sebuah pesan yang terinspirasi salah satu tato milik Selena.
Selain imbuhan-imbuhan istimewa yang begitu personal dari Selene Gomez, di dalam tas Anda dapat menemukan pula sebuah pesan kuat yakni “ To be you is to be strong”. Bukan tas biasa, tas ini juga membawa pesan penting bagi para wanita yang mengenakannya untuk lebih percaya diri dengan apa yang dimiliki diri.
- Desain
Dari segi rancangan, tas ini memiliki bentuk yang terstruktur dan kokoh sehingga tepat untuk dikenakan untuk keperluan keseharian Anda. Dengan garis yang minimalis, koleksi tas ini merupakan model yang tak lekang oleh waktu dan dapat dikenakan kapan saja. Material berkualitas khas rumah mode Coach juga menjadi keunggulan dari koleksi tas ini. Tersedia dalam rona warna netral seperti hitam dan burgundy terdapat pula warna terang seperti warna merah.
Kunjungi website Banananina untuk melihat lebih lengkap koleksi aksesori Coach x Selena Gomez serta koleksi lainnya.
Foto : Banananina