Arti Perayaan Imlek Bagi Patricia Devina Dextra

Bagi seorang Patricia Devina Dextra perayaan Imlek merupakan sebuah tradisi turun temurun yang dilakukan setiap tahun.  Merayakan Imlek juga merupakan momen berharga baginya untuk menjalin hubungan yang semakin erat bersama dengan keluarga besar. Bagi model, aktris dan juga penyanyi ini meluangkan waktu untuk pulang kembali ke kota kelahirannya Surabaya adalah agenda penting dalam merayakan Imlek setiap tahunnya. Memilih hidangan serta busana cheongsam untuk dikenakan menjadi aktivitas yang begitu ia tunggu-tunggu menjelang Imlek.

 

Dalam segi penampilan, busana Cheongsam menjadi pilihannya untuk tampil cantik di hari besar Imlek. Dirinya lebih memilih warna-warna cerah untuk menggambarkan kebahagiannya berkumpul bersama keluarga. Warna-warna gelap ia hindari karena baginya warna busana yang ia kenakan dapat mempengaruhi suasana. Seperti warna monokromatis yang tampak kurang tepat jika dikenakan pada saat Imlek karena akan memberikan suasana yang kurang hangat.

Tidak hanya mempersiapkan bagi diri sendiri saja, Patricia juga meluangkan waktunya untuk memberikan kado-kado istimewa bagi orang terdekatnya. Setelah berbulan-bulan merantau ke ibukota, momen bertemu dengan keluarga ini juga menjadi ajang bagi Patricia untuk berbagi kebahagiaan, pengalaman suka maupun duka dengan keluarga. Waktu yang begitu berharga dan begitu lekat di hatinya.

Selain berbagi pengalaman akan makna Imlek dan persiapannya menjelang Imlek, editor Banananina Magazine juga berkesempatan untuk berbincang-bincang seputar gaya busana keseharian yang dipilih oleh Patricia Devina. Mengaku menyukai gaya yang kasual, Patricia lebih memilih busana santai dengan atasan kaos dan celana track suit yang dipadukan dengan sepatu sneakers yang nyaman ketimbang dengan sepatu bertumit. Dirinya juga mengaku pada kesahariannya selalu menyisipkan sebuah aksesori yang menjadi focal point pada tampilannya. Focal point tersebut bisa ia tunjukkan melalui aksesori unik yang ia pilih seperti tas aksen bulu atau sepatu warna terang yang dapat memberikan karakter lebih pada penampilan.

Simak perbincangan seru kami selengkapnya dengan Patricia Devina, mulai dari makna perayaan Imlek dan tip padu padan busana khas Patricia di sini!

 

Send a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *